Header Ads Widget

Materi Terbaru

6/recent/ticker-posts

Golongan Kata Kerja Dalam Bahasa Jepang

Minasan Ohayou Gozaimasu 😁😁

Pada pembelajaran kali ini kita akan membahas golongan kata kerja yang "Harus" dan "Wajib" dipahami dalam pembelajaran bahasa Jepang karena digunakan sebagai awal dalam pembelajaran bahasa Jepang dan akan terus terbawa ke pembelajaran bahasa Jepang. 





Untuk memahami golongan kata kerja dalam bahasa Jepang ada beberapa hal yang harus dipelajari yang akan dibagi menjadi pokok-pokok bahasan yang akan dibahas dibawah ini diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Apa itu golongan Kata Kerja Bahasa Jepang ?
2. Jenis Golongan kata kerja Bahasa Jepang
3. Bagaimana cara menentukan golongan Suatu kata kerja ?

Untuk penjelasan lengkap dan rinci mengenai pokok-pokok bahasa diatas akan dijelaskan secara rinci dibawah ini:


1. Apa itu Golongan Kata Kerja Bahasa Jepang? 

Sebelum memahami lebih jauh tentang golongan kata kerja alangkah lebih memahami beberapa hal berikut ini:
  • Cara menentukan golongan kata kerja yang dipelajari di Sekolah di Jepang dan di Indonesia berbeda, Di Jepang cara mengelompokan kata kerja dengan 5 aturan yaitu:
    • 五段活用/Goudan Katsuyou (Konjugasi lima baris)
    • 上一段活用/Kami ichidan katsuyu (Konjugasi satu baris atas)
    • 下一段活用/Shimo ichidan katsuyou (Konjugasi satu baris bawah)
    • カ行変格活用/ Ka gyouhen kaku katsuyou (Konjugasi khusus Ka)
    • サ行変格活用/ Sa gyouhen kaku katsuyou (Konjugasi khusus Sa)
 *Untuk penjelasan kelima kelompok kata kerja tersebut sudah dibahas dan masuk kedalam pembahasan konjugasi kata kerja untuk penjelasan lengkapnya bisa klik link berikut ini → LINK
  • Perbedaan cara pengelompokan kata kerja ini didasarkan pada bahasa Jepang itu sendiri, bagi orang Jepang yang merupakan bahasa Ibu yang dipakai sejak lahir maka tidak akan kesulitan dalam mengelompokan kata kerja ini, sedangkan bagi orang asing menjadi sulit dalam pengelompokan kata kerja ini karena orang asing berpatokan ke kamus bahasa Jepang untuk mencari suatu kata kerja. 
  • Ada beberapa alasan kenapa suatu kata kerja dalam bahasa Jepang harus dikelompokan, berikut ini adalah beberapa alasannya.
    • Pengelompokan kata kerja ini didasarkan pada akhiran atau kata terakhir dari suatu kata kerja yang sama yaitu untuk memudahkan dalam merumuskan atau membuat bentuk konjugasi atau perubahan dari kata kerja tersebut karena berakhiran sama meskipun pada beberapa kasus ada kata kerja yang pengecualian. 
    • Untuk lebih mudah dihafal dipahami kata kerjanya. 
    • Khusus untuk kata kerja pengecualian mungkin kata kerja bentuk 「ます」-nya mengikuti aturan Kata kerja Golongan I tapi karena setelah terjadi perubahan kata kerja golongan II atau kata Kata kerja golongan III maka dalam hal ini yang dipakai adalah kata kerja yang sudah mengalami perubahan termasuk ke golongan yang mana, Contoh untuk kata 「します」meskipun ada huruf SHI atau 「I」yang dalam hal ini mengikuti aturan kelompok I tapi dalam bentuk perubahannya tidak bisa digunakan aturan Kelompok I, oleh karena itu kata ini dimasukan kedalam kata kerja Golongan III

2. Jenis Golongan Kata Kerja Bahasa Jepang

Seperti yang disingung diatas bahwa cara pengelompokan kata kerja Bahasa Jepang dan Di Luar Jepang sedikit berbeda, untuk sekolah di Jepang menggunakan aturan 5 kelompok kata kerja sedangkan untuk luar Jepang ini ada 3 kelompok kata kerja yang pada intinya sama saja cuma beda istilah penyebutan saja. 

Untuk membedakan antara kelompok kata kerja yang dipelajari di Jepang dan diluar Jepang bisa dilihat tabel dibawah ini:

NoPengelempokan Kata Kerja
di Jepang
Pengelompokan Kata kerja
Di Luar Negeri
1五段活用
(Konjugasi Lima Baris)
Ⅰグループ動詞
(Kata Kerja Kelompok I)
2下一段活用動詞
(Konjugasi Satu Baris Bawah)


Ⅱグループ動詞
(Kata Kerja Kelompok II)
3上一段活用動詞
(Konjugasi Satu Baris Atas)
4カ行変格活用動詞
(Konjugasi Khusus Ka)


Ⅲグループ動詞
(Kata Kerja Kelompok III)
5サ行変格活用動詞
(Konjugasi Khusus Sa)

Bisa sudah dipahami mengenai perbedaan-perbedaanya, sekarang kita langsung masuk aja ke materi intinya yaitu Jenis Golongan Kata Kerja Bahasa Jepang. 

Karena kita belajar di Luar Jepang maka dalam Pengelompokan kata kerja lebih umum atau yang paling sering digunakan adalah Kata Kerja Golongan I, II dan III. 

Lalu apa perbedaan dari ketiga kelompok kata kerja diatas akan dijelaskan secara lebih rinci dibawah ini. 


a. Kata Kerja Golongan I
  • Kata kerja Golongan I masuk kedalam kata kerja golongan 五段活用 yang mempunyai aturan 「あ段」dalam tabel huruf hiragana sebelum bentuk 「ない」atau bentuk negatif. 
  • Selain pengelompokan kata kerja ini mengubahnya kedalam kata kerja Bentuk Negatif atau 「ない」tetapi ada juga yang diubah kedalam bentuk kata kerja bentuk Kamus atau yang berakhiran 「る」itu adalah dua jenis perubahan yang paling umum atau sering digunakan. 
  • Dalam Kelompok Kata Kerja Golongan I ini ada 10 vokal kata kerja yang masuk kedalam Kata Kerja Golongan I diantaranya kata kerja yang berakhiran "「う」「ある」「うる」「おる」「つ」「く」「す」「ぶ」「む」dan「ぶ」"
Berikut ini adalah Beberapa contoh daftar kosakata yang masuk kedalam kata kerja Golongan I: 

NoAkhiran (KK   Bentuk Kamus)KanjiCara BacaArti









1









Vokal (a, i, u, e, o ) + U
買うKauMembeli
会うAuBertemu
洗うArauMencuci
習うNarauBelajar
歌うUtauMenyanyi
払うHarauMembayar
言うIuBerkata
Dan Lain-lain






2






Aru
座るSuwaruDuduk
あるAruAda/Berada
終わるOwaruBerakhir
なるNaruMenjadi
分かるWakaruMengerti
Dan Lain-lain




3




Uru
売るUruMenjual
作るTsukuruMembuat
送るOkuruMengirim
移るUtsuruPindah
Dan Lain-lain





4





Oru
乗るNoruNaik
登るNoboruMendaki
通るTooruMelewati
取るToruMengambil
Dan Lain-lain




5




Tsu
立つTatsuBerdiri
待つMatsuMenunggu
持つMotsuMemiliki
勝つKatsuMenang
Dan Lain-lain






6






Ku
聞くKikuMendengar
書くKakuMenulis
歩くArukuBerjalan
働くHatarakuBekerja
行くIkuPergi
Dan Lain-lain




7




Su
話すHanasuBerbicara
探すSagasuMencari
貸すKasuMeminjamkan
返すKaesuMengembalikan
Dan   Lain-lain





8





Bu
遊ぶAsobuBermain
選ぶErabuMemilih
運ぶHakobuMembawa
飛ぶTobuTerbang
呼ぶYobuMemanggil
Dan   Lain-lain




9




Mu
読むYomuMembaca
飲むNomuMinum
休むYasumuBeristirahat
住むSumuTinggal
Dan   Lain-lain





10





Gu
泳ぐOyoguBerenang
急ぐIsoguBergegas
嗅ぐKaguMencium
漕ぐKoguMendayung
Dan   Lain-lain

Selain Dari Daftar diatas masih banyak lagi kata kerja Golongan I ini untuk daftar lengkpanya bisa klik link berikut ini → LINK


b. Kata Kerja Golongan II
  • Kata kerja Golongan II masuk kedalam kata kerja golongan  上一段活用 dan Kata Kerja Golongan 下一段活用 yang mempunyai aturan 「い段」dan 「え段」dalam tabel huruf hiragana sebelum bentuk 「ない」atau bentuk negatif. 


  • Kata Kerja Golongan II ini apabila menggunakan bentuk kamus (辞書形) terdiri dari dua macam yaitu Kata Kerja yang berakhiran 「いる」dan 「える」
  • Hati-hati penggunaanya dan disini paling sering kesalahannya, "Apabila anda menggunakan kata kerja Bentuk Masu「マス形」 maka kata Golongan I adalah Kata Kerja yang Berakhiran I「い段 + ます」Contoh, 書きます (Kakimasu), etc. Sedangkan untuk Kata kerja Golongan II -nya kata kerja yang berakhiran E 「え段 + ます」Contoh, 食べます (Tabemasu), 寝ます(nemasu, etc); Tetapi apabila anda menggunakan kata kerja bentuk kamus sebagai bentuk perubahannya maka kata kerja yang berakhiran 「る」termasuk kata kerja Golongan II, sedangkan selain kata yang tidak berakhiran 「る」masuk kedalam kata Kerja Golongan I. 
Dari beberapa peraturan diatas ada juga beberapa kata yang tidak berlaku aturan diatas atau disebut juga kata khusus Kata kerja Golongan II seperti kata-kata berikut ini. 

         Kanji                  Cara Baca                  Arti         
いますImasuAda
見ますMimasuMelihat
起きますOkimasuBangun
借りますKarimasuMeminjam
降りますOrimasuTurun
できますDekimasuBisa
浴びますAbimasuMandi
着ますTsukimasuMemakai
足りますTarimasuCukup

*Bila diperhatikan tabel diatas kata akhir sebelum kata 「ます」adalah I atau 「い段 + ます」yang masuk aturan kata kerja Golongan I tapi pada kenyataanya masuk ke Kata Kerja Kelompok II, alasannya adalah karena sebagian kata-kata diatas tidak memenuhi syarat untuk perubahan konjugasi perubahan kata kerja Golongan I, selain itu emang kosakata aslinya kebetulan hanya mengikuti aturan Golongan I. 

Berikut ini adalah beberapa kata kerja bentuk kamus yang termasuk kedalam kata kerja Golongan II :

NoAkhiran (KK Bentuk Kamus)KanjiCara BacaArti
1Iru見るMiruMelihat
起きるOkiruBangun
できるDekiruBisa
いるIruBerada
過ぎるSugiruMelewati
降りるOriruTurun
Dan   Lain-lain
2Eru食べるTaberuMakan
寝るNeruTidur
答えるKotaeruMenjawab
教えるOshieruMengajar
忘れるWasureruLupa
Dan   Lain-lain

Selain Dari Daftar diatas masih banyak lagi kata kerja Golongan II ini untuk daftar lengkpanya bisa klik link berikut ini → LINK

Sama seperti Kata Kerja yang seharusnya masuk ke Golongan I tapi masuk ke golongan kata kerja golongan II, begitupun sebaliknya ada beberapa kata kerja bentuk kamus yang berakhiran 「いる」dan 「える」yang seharusnya masuk ke Kata Kerja Golongan II malah termasuk kedalam kata kerja Golongan I, seperti beberapa kata kerja berikut ini. 

          Kanji                    Cara Baca                    Arti          
入るHairuMasuk
走るHashiruBerlari
知るShiruMengetahui
要るIruButuh
切るKiruMemotong
帰るkaeruPulang
喋るShaberuMengobrol
蹴るKeruMenendang

*Bila diperhatikan kata-kata dalam tabel diatas meskipun dalam kata kerja bentuk Kamus-nya mengikuti aturan Kata Kerja Golongan II, tetapi apabila diubah bentuk kata kerjanya kedalam kata kerja Bentuk 「ます」maka kata-kata diatas termasuk kedalam kata kerja kelompok I, seperti contoh: 帰る → 帰ります, etc


c. Kata Kerja Golongan III
  • Kata Kerja Golongan III termasuk kedalam golongan kata kerja カ行変格活用 dan Golongan Kata kerja サ行変格活用
  • Kata kerja Golongan III termasuk kata kerja Irreguler yang artinya tidak termasuk kedalam kedua Golongan kata kerja diatas yang terdiri dari dua kata yaitu くる (Datang) dan する (Melakukan). meskipun ada berbagai turunan dari kata kerja diatas, untuk kosakata lengkap kata kerja Golongan III ini bisa klik link Berikut ini → LINK

3. Bagaimana cara menentukan golongan Suatu kata kerja ?

Untuk memahami golongan suatu kata kerja ada beberapa hal yang wajib diketahui, tapi sebelum itu simak video berikut ini untuk lebih memahami cara menentukan golongan suatu kata kerja. 


Setelah memahami video diatas ada beberapa hal yang wajib diketahui untuk bisa menentukan golongan suatu kata kerja, diantaranya sebagai berikut:
  • Dalam memahami dan menentukan golongan suatu kata kerja anda minimal harus memahami kata kerja bentuk kamus dan kata kerja bentuk Masu「ます」suatu kata kerja tersebut. 
  • Apabila anda menentukan Golongan suatu kata kerja berdasarkan kata kerja bentuk kamus atau「辞書形」 maka bisa ditentukan dengan dua cara. 
    • Apakah kata kerja tersebut berakhiran 「る」atau kata  yang berakhiran bukan 「る」, tetapi dengan cara pertama ini kurang efektif karena ada kata kerja tersebut yang justru masuk kegolongan lainnya. maka dalam hal ini diperlukan cara lainnya yaitu 
    • setelah mengetahui kata kerja tersebut berakhiran 「る」selanjutnya merubah kata kerja tersebut kedalam bentuk Lampau 「タ形」apabila ada penekanan menjadi 「った」termasuk kedalam Kata Kerja Golongan I, sedangkan apabila tidak terjadi penekanan 「た」saja maka termasuk kedalam Kata Kerja Golongan II
  • Apabila anda menentukan Golongan suatu kata kerja berdasarkan kata kerja bentuk negatif atau 「ナイ形」ini agak mudah apabila ditemukan huruf Vokal A 「ア段」 sebelum kata kerja Bentuk Negatifnya maka termasuk kata kerja Golongan I, sedangkan apabila tidak ditemukan termasuk Kata Kerja Golongan II
    • Tetapi ada pengecualian dari penentuan suatu kata kerja dari kata kerja bentuk negatif ini adalah Kata 「ある」yang tidak memiliki kata kerja bentuk Negatifnya, dan hanya ada Kata Sifat I bentuk Negatif, oleh karena ini Kata 「ある」ini masuk kedalam Kata Kerja Golongan I, karena cuma satu kata lebih baik dihafal saja. 
  • Apabila anda menentukan golongan suatu kata kerja Berdasarkan kata kerja bentuk Masu atau 「マス形」, apabila kata sebelum 「ます」nya adalah I 「イ段+「ます」」hampir dipastikan kata kerja Golongan I、Jika dalam buku Minna No Nihongo terdapat hampir 200 Kata kerja, apabila kata kerja sebelum 「ます」nya adalah E 「エ段+「ます」」maka termasuk kedalam kata kerja Golongan II, tetapi masih ada pengecualian pada kata-kata tertentu, 
    • Apabila kata E yang diikuti dengan kata kerja bentuk Negatif エ段+「ない」maka dipastikan kata tersebut masuk kedalam kata kerja Kelompok II, apabila dalam bahasa Nasional Jepang disebut juga dengan 「下一段活用」yang dalam buku Minna No Nihonggo jumlahnya sekitar 100 Kata. 
  • Cara membedakan kata kerja Bentuk Kamus dengan Kata Kerja Bentuk Lampau dengan dua cara yaitu.
    • Pertama harus menentukan apakah kata kerja tersebut berakhiran 「る」atau tidak, apabila berakhiran selain/bukan 「る」maka termasuk kedalam kata kerja Golongan I, tetapi ada juga kata yang berakhiran 「る」dalam kata kerja Golongan I yang apabila dalam buku Minna No Nihongo terdapat 76 kata kerja. Dari jumlah itu sebanyak 67 kata kerja dibagi lagi menjadi 3 kelompok kata kerja bentuk kamus yaitu.
      • ア段+「る」(例:終わる、変わる、座る など)…みん日で39語
      • ウ段+「る」(例:送る、降る、売る など)  …みん日で7語
      • オ段+「る」(例:取る、乗る、登る など)  …みん日で18語
    • Tetapi kata yang Kata I + Ru dan E + Ru 「イ段+「る」とエ段+「る」」hampir semuanya termasuk kedalam kata kerja Golongan II, tetapi ada beberapa kata pengecualian yang masuk kedalam kata kerja Golongan I, seperti kata-kata kerja berikut ini.
      • イ段+「る」で1グループ:要る、切る、知る、入る、走る、参る → Hanya 6 Kata kerja
      • エ段+「る」で1グループ:帰る、滑る、減る → Hanya 3 Kata Kerja
      • Dari 9 kata kerja diatas hanya 7 yang digunakan dalam buku Minna No Nihongo sampai bab 25, karena hanya pengecualian aja, kosakata diatas anda bisa menghafalnya saja.

Semoga Bermanfaat 😇😇

Posting Komentar

0 Komentar